Aksi Cepat Personil Patroli Samapta Polres Sumbawa Bubarkan Balap Liar di Samota

    Aksi Cepat Personil Patroli Samapta Polres Sumbawa Bubarkan Balap Liar di Samota

    Sumbawa NTB - Personel Unit Patroli Samapta Polres Sumbawa bubarkan aksi balap liar yang meresahkan warga dan mengganggu ketertiban umum di kawasan jalan lintas Samota Kecamatan Brang biji Sumbawa, Senin (14/08/23) malam.

    Kasat Samapta Polres Sumbawa Iptu Tahir Lantu menerangkan bahwa setelah menerima informasi dari masyarakat bahwa akan adanya aksi balap liar di sekitar Samota, Unit Patroli Samapta Polres Sumbawa yang pada saat itu sedang melakukan patroli malam menjelang subuh di daerah perkotaan langsung bergerak menuju TKP.

    "Memang benar, anggota kami telah membubarkan rencana aksi balap liar dan sesampainya di TKP, anggota kami melihat adanya sekelompok pemuda yang sedang berkumpul di pinggir jalan. Kemudian, anggota kami langsung membubarkannya.” Ujar Kasat.

    Sambungnya, bahwa aksi balap liar ini sudah sering dilakukan dan kerap meresahkan masyarakat, sehingga sudah berulang kali juga kami bubarkan hingga ada kendaraan yang diamankan.

    Dalam kesempatan itu, Iptu Tahir juga meminta agar seluruh pihak khususnya para orang tua agar lebih mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat kenakalan remaja.

    “Selain mengenai bahaya yang ditimbulkan dari aksi balap liar yang kerap meresahkan masyarakat, karena selain mengganggu dan membahayakan pengguna jalan, suara bising dari knalpot yang digunakan bias mengganggu masyarakat yang sedang beristirahat.” pungkas Kasat. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Terlibat Tawuran, Sejumlah Pelajar Di Amankan...

    Artikel Berikutnya

    Jelang HUT Kemerdekaan RI Ke-78, Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Tekankan Peran Penting Pemuda Muhammadiyah Dalam Wujudkan Indonesia Emas 
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami